Perbedaan Web Forum, Web Blog, dan Social Media

Berikut adalah perbedaan dari Web Forum, Web Blog, dan Social Media

1. Web Forum

Forum merupakan sarana komunikasi untuk suatu organisasi/komunitas. Forum lebih berfokus untuk organisasi/komunitas besar, yang dimana dalam suatu forum juga dapat dibagi lagi menjadi beberapa sub/kategori yang dibuat untuk mempermudah anggota dari grup tersebut dapat mencari informasi yang sesuai dengan pembahasan mereka. Untuk itu forum merupakan suatu media/sarana untuk mencari informasi, berdiskusi dan berpromosi dengan berinteraksi satu sama lain.

2. Web Blog

Umumnya blog dikenal sebagai media untuk menuliskan suatu pengalaman pribadi yang di simpan secara online dan bersifat terbuka untuk umum. Namun Blog bisa dibilang sebagai suatu media dimana kita dapat berbagi pengetahuan dan pengalaman bermanfaat yang dipublikasikan secara online.

Awalnya blog digunakan sebagai penyedia/penyampai informasi, yang dimana pembaca dapat memperoleh ide dan masukan dari setiap pembahasan kita. Selain itu kita mampu berinteraksi juga melalui komentar, dari komentar tersebut kita dapat menerima feedback dan memacu kita untuk menggali lebih baik lagi pola pikir kita agar lebih kreatif dan positif.

Belakangan ini blog tidak hanya sebagai sarana untuk berbagi informasi dan pengalaman, karna blog bersifat terbuka dan online banyak pembisnis memanfaatkan peluang dari blog tersebut dengan cara mempromosikan bisnis mereka di blog tersebut. Hal ini sah-sah saja dilakukan selagi itu bersifat positif dan tak melenceng dari aturan.

3. Social Media

Media Sosial adalah saluran atau sarana pergaulan sosial secara online di dunia maya (internet) dimana para pengguna (user) media sosial berkomunikasi, berinteraksi, saling kirim pesan, dan saling berbagi (sharing), dan membangun jaringan (networking).Media Sosial memiliki beberapa karakteristik yaitu :

  1. Pesan yang di sampaikan tidak hanya untuk satu orang saja namun bisa keberbagai banyak orang contohnya pesan melalui SMS ataupun internet
  2. Pesan yang di sampaikan bebas, tanpa harus melalui suatu Gatekeeper
  3. Pesan yang di sampaikan cenderung lebih cepat di banding media lainnya
  4. Penerima pesan yang menentukan waktu interaksi

Langkah Membuat Blog dengan WordPress

1. Langkah pertama adalah membuka situs WordPress.

2. Setelah halaman WordPress terbuka, silahkan masukkan alamat web yang Anda inginkan, misalnya duniaseni.wordpress.com. Lalu klik tombol “Buat Situs Web”.

3. Akan muncul halaman baru. Pada halaman ini, Anda akan diminta mengisi kolom-kolom, seperti alamat email Anda, nama pengguna (untuk login), password, dan alamat blog.

  • Alamat email: isi dengan alamat email anda
  • Gunakan nama Anda atau variasi nama Anda (misalnya: nana89), ini untuk user name ketika login ke dashboar WordPress
  • Password: isi dengan password yang kuat dan mudah diingat
  • Jangan lupa klik link yang bertuliskan “akan menggunakan alamat yang gratis”
  • Setelah semua kolom telah diisi, klik tombol “Buat Blog” yang ada di bagian bawah.

4. Pihak WordPress akan mengirimkan link untuk verifikasi ke email Anda. Buka email Anda, temukan email dari wordpress.com dan klik link di dalam email tersebut.

5. Setelah melakukan verifikasi dengan cara yang dijelaskan pada langkah 4 di atas (klik link verifikasi), nanti akan terbuka tab baru di browser dan Anda akan melihat halaman dashboard WordPress milik Anda.

Pengaturan, Desain dan Posting di Blog WordPress

Sampai langkah 5 di atas sebenarnya Anda sudah punya blog WordPress. Anda bisa melihat tampilan blog dengan mengetikkan nama blog Anda di browser. Namun, mungkin Anda merasa tidak cocok dengan tampilan default dari WordPress. Anda bisa mulai melakukan beberapa settingan pada blog WordPress anda, misalnya membuat judul blog, tag line atau deskripsi singkat, mengganti themes, memasang widget dan lain-lain.

1. Pengaturan Blog WP

Untuk membuat pengaturan di blog WordPress, Anda bisa melakukannya di dalam dashboard WordPress Anda dengan membuka tombol link “Pengaturan”. Pada bagian pengaturan terdapat sub-sub kategori pengaturan yang akan diedit.

2. Desain Blog WordPress

Anda juga bisa mengganti Themes dan menambahkan widget untuk Blog WordPress Anda. Mengatur themes dan widget dapat membuat blog WordPress terlihat lebih baik dan sesuai dengan keinginan pemilik blog. Buka tombol link “Tampilan” yang ada di dashboard blog WordPress Anda.

3. Posting Konten di WordPress

Langkah selanjutnya adalah membuat postingan artikel. Untuk memposting artikel atau konten lainnya, bisa melalui tombol link “Tulisan”. Perhatikan link yang ada di dashboard Anda:

  • Semua Tulisan: ini adalah link untuk melihat semua postingan artikel yang ada di blog Anda.
  • Tambah Baru: ini adalah link untuk membuat postingan/ konten baru di dalam blog Anda.
  • Kategori: ini adalah link untuk melihat atau menambahkan kategori baru di blog wordpress Anda.

Untuk membuat postingan di WordPress.com sangat mudah, yang perlu Anda perhatikan pada halaman membuat konten adalah sebagai berikut:

  • Judul konten: Buat judul yang sesuai dengan konten.
  • Halaman konten: Anda bisa menambahkan konten berbentuk text (artikel), gambar, dan video di halaman ini.
  • Menu formating: Perhatikan menu formating yang ada di halaman kerja WordPress. Anda bisa menambahkan link, mengatur text, mengganti warna text, menambah gambar dan video, dan lain-lain.
  • Kategori dan Tag: Jangan lupa untuk membuat kategori dan tag untuk setiap konten Anda. Ini akan memudahkan Anda dan pembaca blog Anda untuk melihat konten dengan kategori atau tag tertentu.
  • Jika Anda sudah yakin dengan konten Anda, silahkan klik tombol “terbitkan” yang ada di sebelah kanan halaman kerja WordPress.com

Pengertian Blog

Blog merupakan singkatan dari “Web Log” adalah sebuah aplikasi web yang berupa tulisan-tulisan ataupun gambar yang biasa disebut dengan sebuah posting atau postingan dalam sebuah halaman website umum seperti blog. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik biasanya isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama, meskipun tidak selamanya seperti ini. Situs web seperti blog ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik atau tujuan yang sedang dicari oleh pengunjung atau visitor dari search engine.